Tips Jitu Lolos Interview Kerja!
Tips Lolos Interview Kerja. FOTO: Google |
Soreee Kawan! Gimana kabarnya? Semoga sehat selalu yak. Maaf jarang apdet, lagi sibuk Macul broh..!😁😁😁
Oke langsung aja yak. Khusus kawan kawan Pencari Kerja, perlu diketahui minimal ada 3 tahapan Tes masuk kerja. Diantaranya: Psikotes dan tes tulis, Wawancara/interview, dan terakhir Medical Check Up(MCU).
Baca juga:
>Tips Jitu Melamar Kerja via Email!
>Contoh Penulisan Lamaran Kerja Terbaru
>Daftar Alamat Perusahaan Se Jabodetabek
Nah kali ini kita bahas tentang Interview yak. Karena banyak kawan kawan yang curhat bingung mau interview.
Ada beberapa hal yang harus diperhatikan, namun yang terpenting adalah:
1. Penampilan
2. Attitude(Sikap)
3. Penguasaan Pengetahuan/Materi
Nah langsung aja broh ke hal pertama:
1. Penampilan,
Hal pertama yang harus diperhatikan ketika anda mau melakukan Interview Kerja adalah Penampilan.
Sebelum membahas apa pertanyaan seputar wawancara. Hal yang pertama dilihat orang yang sama sekali belum mengenal anda adalah Penampilan. Ya to?
Apa saja yang perlu diperhatikan? Ada 2 hal.
-Pertama, soal penampilan mulai dari atas:
Rambut Rapi, ada beberapa Perusahaan mewajibkan calon tenaga kerja untuk memotong rambut ukuran 1-2-3, ada juga yang 1 cm, ada juga yang Cepak. Tergantung instruksi sajja. Potong kumis, dan juga jenggot jika perlu.
-Kedua, perhatikan juga dari Pakaian yang akan dipakai selama interview. Hal yang perlu diperhatikan adalah:
a. Siapkan pakaian yang akan dipakai selama interview. Pastikan sesuai dengan instruksi HRD yang sudah disampaikan ketika anda lolos Psikotes.
Biasanya anda diharuskan memakai celana bahan hitam, kemeja putih, dan sepatu hitam. Spesifik kan broh?
Tapi ada juga Perusahaan yang menginstruksikan agar anda memakai Kemeja Rapi, dan celana selain Jean. Ada juga yang mewajibkan pakai Batik.
b. Nah, pastikan pakaian tadi Bersih dan Rapi. Kalo anda Males, tetap usahakan untuk tampil Maximal. Kalo perlu bawa ke Loundry! 😁
2. Attitude,
Selanjutnya setelah menilai anda dari Pakaian, sudah pasti yang dilihat adalah Sikap.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat anda hendak menuju lokasi Interview:
a. Jika lokasinya berada di ruangan tertutup
-Ketuk pintu 3 kali. Biasanya si HRD akan mempersilahkan masuk
-Ucapkan Selamat Pagi/Siang. Batasnya adalah jam 10. Sebelum jam 10 pakai Selamat Pagi. Dan setelah jam 10 keatas pakai Selamat Siang
-Jika dipersilahkan duduk langsung saja anda duduk. Badan tegap, Tidak bersandar, pandangan lurus ke arah HRD. Tatap matanya biar dia luluhh.. uluh uluhhh.. 😁
Jangan menunduk, apalagi memandang keatas seolah menantang. Jika anda grogi, alihkan pandangan ke Kening si HRD
-Letakkan tangan diatas paha
b. Jika tidak berada di ruangan tertutup langsung saja berjalan jangan terlalu lambat menuju si HRD dan sapa dengan Selamat Pagi/Siang
-Lakukan jabat tangan, jangan terlalu kencang apalagi terlalu lemas.
-Lanjutkan duduk seperti pada poin a
3. Penguasaan Materi Wawancara
Ini poin paling penting juga, dimana anda akan diberondong dengan berbagai pertanyaan yang kadang diluar tema wawancara
Pertanyaan seputar wawancara biasanya adalah:
a. Siapa nama anda? Jawab nama lengkap
b. Berapa usia anda? Jawab sesuai umur anda
c. Lulusan apa? Jurusan apa? Jawab lengkap misal: Sy lulusan SMK jurusan Teknik Listrik
d. Ceritakan diri anda/ Perkenalkan diri anda
Misal: Perkenalkan nama sy andi noya. Lulusan SMK Teknik Otomotif. Sebelumnya bekerja di PT Astra Honda Motor sebagai Operator Machining Crank Saft. Dan Sy berharap bisa segera bergabung dengan PT Aisin ini
d. Apa yang anda ketahui tentang perusahaan ini?
Jawab secara ringkas: Misal, PT YMMA berdiri pada tahun 1998, yang memproduksi piano dan juga pro audio.
NOTE: Pastikan anda sudah browsing informasi tentang Perusahaan yang anda tuju. Gali informasi penting dan hafalkan secara ringkas.
e. Apa kelebihan anda?
Jawab:
-Sy siap bekerja sesuai target
-Siap bekerja secara Tim
-Percaya Diri, Rapi, Penuh Semangat
-Komitmen Tinggi terhadap Pekerjaan
Jelaskan diri anda dalam 3 kata? Jawab: Disiplin, Jujur, Cekatan
f. Apa kekurangan anda?
Jawab:
-Sy kurang lancar presentasi dimuka umum.
NOTE: Jawaban ini jangan dipakai saat anda melamar sebagai Trainer, Guru/Pengajar !
-Sy hanya bisa fokus di satu pekerjaan dalam satu waktu
-Sy mudah bosan dengan pekerjaan Monoton
Jika ditanya: Supaya tidak bosan?
Jawab: dengan rotasi job, sehingga bisa menguasai semua proses job yang ada
g. Apa tujuan anda melamar kerja di Perusahaan ini?
Jawab: membantu Perekonomian keluarga
h. Berapa gaji yang anda inginkan?
Jawab: Sesuai umk yang diterapkan di Perusahaan ini
i. Apa harapan kamu 5 tahun kedepan
Jawab:
"Sy harap Perusahaan ini makin maju dan berkembang. Dan sy bisa menjadi bagian dari kemajuan tersebut"
"Harapan saya di masa depan, kantor ini bisa mengarah ke (kemudian dia menyebutkan terobosan arah strategi), sehingga kita bisa berkembang lebih jauh, segalanya bisa berkembang seiringan dan menuju tujuan bersama"
Jangan dijawab dengan keinginan pribadi diluar perusahaan broh
j. dan pertanyaan nyeleneh misalnya: Apa golongan darah anda? Jawab sesuai jenis darah anda. Jika belum tahu jawab aja AB dengan Yakin.
Pastikan anda jawab dengan Antusias, Tegas, Keras, dan penuh semangat. Jangan malah Pelan pelan, itu terkesan tidak semangat.
k. Ada pertanyaan?
Tanyakan apapun yang ingin anda ketahui. Jangan takut jangan ragu karena ini Hak anda. Misal:
-Bagaimana sistem kerjanya? Berapa shif?
-Bolehkah jika disambi kuliah ambil sabtu minggu?
-Adakah kemungkinan diangkat karyawan tetap?
-Bolehkah membawa kendaraan pribadi ke perusahaan?
-Adakah kendaraan jemputan untuk karyawan?
-Jika berkenan tolong berikan masukan untuk performance interview saya hari ini pak/bu
Terakhir:
-Kapan sy bisa segera bekerja di perusahaan ini?
Setelah selesai proses wawancara anda dinyatakan selesai, terakhir ucapkan lagi Terima kasih dan Selamat Pagi/Siang...
Dahhh itu dulu yak brooooo! 😁😁😁
Silahkan langsung apply di webnya gan broh
>>Lowongan Kerja via WEB===
Oh ya, Satu lagi yang paling Utama diatas usaha itu semua. Barengi usaha kita dengan Do'a. Dan jangan cuma doa kita sendiri.
Pertama, berdoa Mohon kepada Allah SWT supaya diberikan kemudahan mencari rejeki.
Kedua, mohonlah do'a kepada kedua orang tua. Terutama do'a Ibu. Sy sendiri sudah 3 kali masuk kerja di pabrik. Sering ikut tes disana sini dan sering gagal. Tapi selalu ada bapak, ada ibuk yang selalu support selalu mendoakan. Dan selalu menanyakan bagaimana keadaan di perantauan, bagaimana perkembangan tes masuk kerja. Dan Alhamdulillah, kali terakhir tes kemarin hanya selang 2 minggu sejak daftar tes langsung bisa diterima kerja. Dan sy Yakin itu juga karena Do'a Orang Tua.. 😊
Apalah kita tanpa Orang Tua, karena Beliau kita ada. Karena orang tua, kita bisa tumbuh sampai sekarang dewasa. Jangan pernah ragu untuk minta Do'a kepada Orang tua anda! 😊
Ketiga, sertakan ikhtiar kita dengan Do'a tak terduga. Jika masih ada rejeki, sisihkan untuk banyak Sedekah. Karena kita gak pernah tahu, do'a dari siapa yang telah menjadikan Hajat dan keinginan kita terkabul.😀
Gitu ya gaesss, Salam Soksesss!
Keyword:
daftar alamat perusahaan, contoh penulisan lamaran kerja, lowongan kerja, lowongan kerja di pt, lowongan kerja terbaru, lowongan kerja cikarang, lowongan kerja cikarang jababeka, lowongan kerja cikarang jababeka 2020, lowongan kerja cikarang lulusan sma, lowongan kerja daerah cikarang mm2100, loker operator cikarang, info loker cikarang 2020, lowongan kerja cikarang s1 semua jurusan, loker cikarang smk, lowongan kerja via web, lowongan perusahaan bonafit
_____
#ADV
Monggo yang pengen buka Usaha Bisnis Pulsa, modal minimal hanya 50ribu. Pasti Untung!
Registrasi GRATIS Langsung Klik DISINI
Supported by CV HAND CELL